Assalamu'alaikum... Semoga ikatan ukhuwah dapat terjalin di sini. Meski raga tak saling bertemu, tapi hati saling terpaut..
RSS

Penyimpangan Seksualitas

Saya speechless pada bahasan ini. Selama ini yang saya tahu penyimpangan seksual itu baru sekadar pedofillia dan LGBT saja. Ternyata lebih dari itu. Untuk lebih jelasnya, saya sertakan link dari PG 8 yang presentasi tadi di grup Bunda Sayang. 

Kali ini, saya sertakan juga diskusi yang sangat berisi dari PG 8 dan teman2 Bunda Sayang hari ini (walaupun hari ini belum bisa bergabung karena si anak jealous ketika melihat emaknya pegang HP). Ini diskusi yang luar biasa hari iniii... 

Pertanyaan untuk Peer Group 8 dari Mbak Giska :

Bagaimana pendapat teman2 PG 8 tentang korelasi pakaian terhadap kemungkinan menjadi korban pelecehan, karna kalo yg saya sering sy baca2 kok korban yg pakaiannya sopan bahkan berhijab masih bs jd korban pelecehan, terutama angkutan umum. Lalu bagaimana pencegahannya jika kita terpaksa tdk bersama anak2, misal saat mereka sekolah, dll.

Pada beberapa kasus, saat terjadi pelecehan, kadangkala korban seperti membatu, bukan tidak ingin melawan tapi tidak bisa jd hanya diam saja. Bagaimana solusinya supaya bisa melawan pelaku. Terimakasih


Jawaban PG 8:
💫Apa yang mendorong seseorang melakukan pelecehan seksual tidak bisa semata-mata hanya berdasarkan faktor eksternal seperti pakaian korban. Ada banyak faktor lainnya.

💫Tidak dipungkiri bahwa stimulasi visual spt pakaian minim yg menyebabkan terpaparnya bagian tubuh wanita memang merupakan salah satu pintu masuk terhadap bangkitnya hasrat seksual pada pria.

💫Namun ssorg juga dpt terbangkitkan hasrat seksualnya melalui imajinasi yang diulang2 diputar dalam pikirannya. Hal ini yg menyebabkan wanita berhijab pun dpt menjadi korban pelecehan. Pelaku mungkin berimajinasi mengenai bagaimana bentuk tubuh wanita berhijab tsb shg ia menjadi berhasrat.

💫Namun apa yg ada dlm diri orang lain tidak berada dalam kendali kita. Kita hanya dapat fokus mengupayakan apa yg dapat kita lakukan untuk mencegah agar pelecehan seksual tidak sampai kita atau anak2 kita alami.

💫Untuk anak2, salah satu caranya adalah spt yg telah dipaparkan oleh kelompok2 terdahulu. Kita mengedukasi anak2 mengenai hal-hal apa yang boleh dan tidak boleh dilakukan orang lain thd dirinya.

💫Hal ini tentu tidak dapat sekali jadi tapi merupakan proses yang terus menerus dilakukan utk mengecek pemahaman anak dan kesiapannya bila sewaktu2 hal terburuk terjadi.

💫Pada prinsipnya yg perlu dilakukan ortu adlh :
1⃣ Pastikan dan awasi lingkungan dgn siapa anak2 kita berinteraksi adalah lingkungan yg aman, baik lingkungan sekolah maupun rumah.

2⃣ Ajarkan mengenai sentuhan boleh dan tidak boleh. Lakukan dengan metode BRP mengenai hal ini. Kalau perlu miliki beberapa skenario untuk di role playkan dgn anak shg anak paham apa yang harus dilakukan pada situasi2 tsb.
Misalnya :
🍭skenario di angkot (anak plg sklh naik.angkot ni kira2 kalo udah baligh ya mak ?)
🍭skenario kalo ada temen yg ngeliatin video porno
🍭skenario kalo ada yg mangku anak smbl pegang2 bagian yg tdk boleh disentuh
🍭skenario abcdefgh dll

💫Mengenai mengapa ada korban yang membatu (jadi inget malin kundang hihihi), ini biasanya terjadi karena dalam situasi terkejut shg tidak siap dan jadi tidak tahu harus berbuat apa.

💫Seperti juga anak2 yg perlu BRP,  org dewasa pun perlu melakukan BRP atau Role Playnya thd kejadian2 spt itu.. Pelajari ilmu bela diri dasar utk keamanan wanita (banuak di youtube) lalu lakukan Role Play.

💫Ajak pasangan utk melakukan Role Play dgn berbagai skenario. Misalnya pasangan pura2 jadi yg mepet2 di angkot, atau pura2 jadi pelaku ekshibisionis yg akan melakukan pelecehan pada kita. Semakin sering dan bervariasi situasi yang kita role play kan, maka akan lebih siap kita dalam menghadapi situasi tsb di kehidupan sehari-hari karena kita pernah melatihnya. Analoginya sama dgn ketika kita latihan pada saat simulasi bencana. Kalau srg berlatih maka semakin gapah dan tahu apa yg perlu dilakukan.

💫Membawa perlengkapan keamanan seperti Pepper Spray atau semprotan merica juga dapat dijadikan alternatif utk menjaga keamanan diri kita. Tapi pastikan kita pernah melakukan role play dgn semprotan merica itu, jgn smp pas mau makai beneran malah maet atau tdk tahu cara memakainya. Blaen lak an...


💫Terakhir, biasakan berdoa memohon perlindungan dan keselamatan Allah setiap akan bepergian walau hanya ke Indomaret terdekat. Berdoa akan memunculkan rasa waspada pada diri kita sehingga lebih siap dgn berbagai kemungkinan yg akan terjadi.

Tambahan Mba Dian Ismi
Sedikit menambah kakakss...

Seumpama wanitanya memakai hijab dg pakaian ketat dan lekuk-lekuk tubuhnya tetap terlihat. Mata lelaki akan mudah menebak bagaimana bentuk tubuh aslinya. Lelaki sulit menghalangi imajinasi liarnya. Belum lagi mereka menggunakan banyak pernak-pernik yang mempercantik tampilannya.

Sejatinya hijab itu berfungsi sebagai penghalang kita berbuat kemaksiatan juga menghalangi pandangan penuh syahwat lelaki non mahram. Tapi ternyata banyak muslimah yang berhijab malah menjadi umpan untuk menarik perhatian lelaki hidung belang.
Bahkan mungkin ada beberapa lelaki ketika melihat wanita berhijab syar'i justru semakin penasaran dg kecantikan tubuhnya yg tertutup.

Nah...ini memang di luar kendali kita seperti yg dijabarkan diatas. Maka kitalah yg harus menjaga diri kita...

Pertanyaan dari Mba Tiea
mengedukasi jika ada yang ngasih liat video porno tu menyampaikannya gimana ya.
atau misalnya tu ngepasi mbak bedunduk si anak mendapati kita buka laptop yang kadang tu ada iklan gambar gambar "porno" nya menyampaikannya gimana yaa

Jawaban PG 8:
Ini bisa diajarkan ke anak setelah dia paham ttg aurat, apa yg boleh dan tidak boleh dilihat oleh orang lain dari dirinya dan dari tubuh orang lain olehnya.

Ajarkan aja konkritnya, berarti kalau ada yg ngasih liat video porno yg banyak aurat terlihat, adek boleh lihat gak ?

Insya Allah anak akan menjawab "tidak boleh".

Lalu kita bisa meneruskan dgn bertanya "lalu apa yang akan adek lakukan ?"


Untuk anak2 di usia 7 tahun ke atas biasanya dia sdh dpt diajak berpikir apa yg dapat dia lakukan di situasi itu dgn kita sbg pembimbingnya.


Tambahan Dari Mba Vaquentina
Pahami dan bedakan antara SSA dan LGBT ya buibu (ada di materi PG 8)

Yang namanya SSA itu adalah suatu spektrum. Jadi dalam diri setiap manusia ada kecenderungan itu tapi tergantung seberapa besar keparahannya dan apa yg dilakukan utk mengelolanya.

Karena itu sangat penting bagi orangtua untuk benar2 menjaga fitrah seksualitas anak2 dengan sepenuh hati dan sekuat tenaga daya upaya.

Betapa banyak paparan yg mencoba mensosialisasikan jenis kelamin ketiga dan menanamkan bhw itu hal yg biasa. Betapa banyak media propaganda yg mencoba membuat kita menerima perkawinan sejenis dgn berbagai jargon spt "Cinta mengalahkan segalanya" "Cinta will find a way" dll. Tengok emoticon WA kita yg sdh bertabur propaganda LGBT. Tengok tontonan kita yg byk menampilkan pemuda2 melambai dan kiya tertawa2 melihatnya seperti terhibur.

Hati2 juga utk tidak membiarkan anak kita mainan make up dgn ayahnya sbg korban (mendandani ayahnya). Kalau dibiarkan maka akan masuk nilai dlm dirinya "laki2 bedakan m lipstikan itu biasa".

Ortu hadir menjalani peran seksualitasnya scr utuh. Ikuti segala yg sudah diajarkan dalam agama terkait aurat, pemisahan tempat tidur, tidak boleh tidur satu selimut dll. Insya Allah anak2 akan terjaga.


*🙏🏻🙏🏻🙏🏻 pura2nya semacam epilog

Ya Allah.. lindungilah kami dan anak keturunan kami dari kejahatan-kejahatan dunia, penyakit-penyakit yang merugikan diri sendiri dan orang lain. Aamiin...
Link materi PG 8 (Penyimpangan Seksualitas)
https://drive.google.com/file/d/1olsrwpKAOy77klQcE3B_l6yIThG7ZJeK/view?usp=sharing

0 komentar:

Post a Comment